“Gubernur Sugianto Sabran dan Keluarga Nikmati Pesona Hutan Kota Nyaru Menteng Berkah”

HIBURAN LOKAL PEMERINTAHAN

Palangka Raya – Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, bersama Ketua TP PKK Kalteng, Yulistra Ivo Sugianto Sabran, serta kedua anaknya, mengunjungi sekaligus menikmati suasana Hutan Kota Nyaru Menteng Berkah pada Sabtu, 4 Januari 2025. Kegiatan ini menjadi momen santai keluarga sekaligus pemantauan progres pembangunan destinasi wisata tersebut. Gubernur turut didampingi oleh seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Kalteng.

Dalam kunjungan ini, Gubernur Sugianto Sabran menyampaikan rasa puas terhadap kemajuan pembangunan Hutan Kota Nyaru Menteng Berkah, yang direncanakan selesai pada awal tahun 2025. Ia berharap lokasi ini dapat menjadi destinasi wisata unggulan di Kalimantan Tengah yang mendukung pelestarian lingkungan dan edukasi masyarakat.

Kepala Dinas Kehutanan Kalteng, Agustan Saining, mengungkapkan bahwa selain menyuguhkan keindahan alam, Hutan Kota Nyaru Menteng Berkah juga dirancang sebagai pusat edukasi lingkungan dan konservasi. “Kami optimis lokasi ini akan memberikan manfaat besar, baik dari sisi pariwisata maupun pelestarian lingkungan,” ujarnya.

Kunjungan gubernur dan rombongan disambut hangat oleh masyarakat setempat. Antusiasme terlihat dari kerumunan warga yang berebut untuk berfoto bersama Gubernur Sugianto Sabran. Kehadiran gubernur menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang menikmati akhir pekan di lokasi tersebut.

Acara diakhiri dengan makan siang bersama di tengah keindahan alam Hutan Kota Nyaru Menteng Berkah, menciptakan suasana hangat dan kebersamaan antara gubernur, pejabat, dan masyarakat. Hutan Kota ini diharapkan segera beroperasi penuh dengan berbagai fasilitas yang mendukung kenyamanan, rekreasi, serta edukasi bagi pengunjung. (KN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *