MUI Kalteng Minta Masyarakat Jaga Keamanan dan Persatuan Menjelang Pilkada 2024

LOKAL OPINI PUBLIK POLITIK

Palangka Raya – Menjelang Pilkada serentak 2024 di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kalteng Prof. Dr H. Khairil Anwar mengajak seluruh masyarakat untuk berkontribusi dalam memastikan pelaksanaan pemilihan berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.

Ketua MUI Kalteng menegaskan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan selama proses Pilkada. Ia meminta masyarakat untuk menghindari politik identitas eksklusif terkait agama dan suku yang dapat memecah belah masyarakat.

“Mari kita fokus pada persatuan dan kebersamaan. Penting untuk menjaga toleransi dan menghormati perbedaan dalam setiap pilihan politik, Jadikan pilkada sebagai bagian ikhtiar dalam proses pembangunan Bangsa dan negara khususnya kalimantan tengah Yang baldatun thoyyibatun warobbun ghofur” ujar Ketua MUI Kalteng.

MUI Kalteng mengingatkan bahwa meskipun adanya perbedaan pilihan politik itu wajar, menjaga persatuan dan toleransi merupakan hal yang krusial. Masyarakat diharapkan dapat mendukung proses Pilkada dengan cara yang damai dan penuh kedewasaan dalam berpolitik.

Selain itu, MUI Kalteng juga meminta semua pihak baik calon, tim kampanye, maupun pendukung untuk mengedepankan etika dan menghindari konflik yang bisa menimbulkan ketegangan di masyarakat.

Dengan semangat kebersamaan, MUI Kalteng berharap Pilkada 2024 akan berjalan dengan sukses dan menjadi ajang untuk mempererat persatuan serta mendorong kemajuan daerah. “Mari kita sukseskan Pilkada 2024 dengan penuh tanggung jawab dan menjaga keamanan serta ketertiban,” tutup Ketua MUI Kalteng. (KN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *