Pastikan Harga Stabil, Polda Kalteng Turunkan Satgas Pangan di Bulan Ramadan

HUKAM LOKAL

PRADANAMEDIA/ PALANGKA RAYA – Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Tengah menerjunkan Tim Satuan Tugas (Satgas) Pangan guna memastikan ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok, terutama sembako, menjelang bulan Ramadan 1446 H. Langkah ini diambil untuk memastikan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pokoknya dengan harga yang wajar.

Tim Satgas Pangan ini dipimpin oleh Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Kalteng, Kombes Pol Dr. Rimsyahtono, atas arahan Kapolda Kalteng, Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto. Dalam keterangannya pada Sabtu (1/3), Rimsyahtono menyampaikan bahwa pihaknya tengah melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah pedagang sembako di pasar tradisional di Kota Palangka Raya.

“Kami melakukan sidak ini untuk memastikan pasokan pangan tetap stabil dan harga jualnya tidak melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET),” ujar Rimsyahtono. Ia menegaskan bahwa ketersediaan dan stabilitas harga pangan menjadi perhatian utama Kapolri, terutama menjelang bulan Ramadan, saat permintaan bahan pokok cenderung meningkat.

“Kami pastikan menjelang bulan puasa, stok bahan pokok aman dan tersedia di berbagai tempat. Masyarakat tidak perlu khawatir. Jika kami menemukan harga bahan pokok yang melebihi HET, kami akan segera menelusuri penyebabnya dan mengambil langkah penertiban,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabidhumas) Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, membenarkan bahwa pihaknya secara aktif memantau stok dan harga pangan di berbagai pasar tradisional, seperti Pasar Besar, Pasar Kahayan, dan Pasar Rajawali, serta di gudang penyimpanan sembako.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap pasokan pangan di Provinsi Kalimantan Tengah tetap terjaga dengan baik dan harga tetap terkendali,” tutupnya. (RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *