Apresiasi Garda Antang Patahu : Polda Kalteng Teladan dalam Menjaga Demokrasi dan Keamanan di 2024

HUKAM LOKAL SOSIAL BUDAYA

PALANGKARAYA – Garda Antang Patahu, sebuah organisasi masyarakat sipil di Kalimantan Tengah, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polri dan Kapolda Kalimantan Tengah atas pencapaian kinerja sepanjang tahun 2024. Pernyataan ini disampaikan pada Senin (6/1).

Ketua Garda Antang Patahu, Raih Tiup, mengungkapkan penghargaan khusus kepada Polda Kalteng yang dinilai sukses menjaga keamanan dan kondusivitas selama pelaksanaan Pilpres, Pileg, dan Pilkada serentak. Ia menekankan bahwa pelaksanaan demokrasi yang aman dan nyaman, serta penanganan kasus yang transparan dan berkeadilan, menunjukkan komitmen Polda Kalteng dalam melayani masyarakat.

“Kami berharap Polri, khususnya Polda Kalteng, terus memberikan yang terbaik dalam pelayanan publik, sehingga keamanan, ketentraman, dan kedamaian di Bumi Tambun Bungai, Bumi Pancasila ini, dapat selalu terjaga,” ujar Raih.

Raih juga menekankan pentingnya menjaga sinergi antara Polri, khususnya Polda Kalteng, dengan organisasi masyarakat sipil dalam membangun daerah yang harmonis dan damai. Ia menambahkan, kerja sama lintas sektor sangat diperlukan, terutama dalam bidang keamanan, peningkatan sumber daya manusia (pendidikan dan kesehatan), serta pemerataan infrastruktur di seluruh wilayah. Hal ini, menurutnya, akan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Sinergi yang kuat adalah kunci untuk membangun daerah yang maju dan harmonis,” pungkasnya dalam diskusi bersama tokoh pemuda Kalimantan Tengah. (RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *