Jakarta – Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan buku alokasi transfer ke daerah (TKD) untuk tahun anggaran 2025 kepada kementerian, lembaga negara, serta kepala daerah.
Acara tersebut akan berlangsung di Istana Negara, Jakarta Pusat, pada Selasa, 10 Desember 2024, sekitar pukul 14.00 WIB. Penyerahan DIPA dan buku alokasi transfer ke daerah ini akan dihadiri sejumlah menteri, pimpinan lembaga negara, dan kepala daerah dari seluruh Indonesia.
Selain itu, Presiden Prabowo juga dijadwalkan menghadiri peluncuran Katalog Elektronik Versi 6.0 yang akan digelar pada siang hari di Istana Negara. (KN)
