Polda Kalteng Kerahkan 770 Personel Amankan PSU Barito Utara, Pastikan Pemilu Ulang Berjalan Kondusif

LOKAL POLITIK

Pradanamedia/Palangka Raya, 25 Juni 2025 – Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) menyatakan kesiapan penuh dalam mengamankan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara tahun 2024 yang akan digelar pada 6 Agustus 2025.

Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan menegaskan bahwa sebanyak 770 personel Polri telah disiapkan untuk mendukung pengamanan PSU, yang juga akan diperkuat dengan dukungan 650 personel gabungan dari TNI dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas).

“Seluruh personel akan kami sebar di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS), serta di kantor penyelenggara pemilu seperti KPU dan Bawaslu, termasuk dalam proses pendistribusian logistik ke wilayah-wilayah yang sulit dijangkau,” ujar Irjen Iwan dalam Rapat Koordinasi Kesiapan PSU Kabupaten Barito Utara, Rabu (25/6/2025).

Ia juga menekankan bahwa Polda Kalteng berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses demokrasi berlangsung, sesuai dengan semangat falsafah lokal Huma Betang—yang menjunjung tinggi nilai kebersamaan dan kedamaian dalam keberagaman.

“Kami ingin memastikan PSU ini berjalan aman, tertib, dan kondusif, serta mampu melahirkan pemimpin daerah yang benar-benar berpihak pada kepentingan rakyat,” tambahnya.

Rapat koordinasi turut dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran dan Wakil Gubernur H. Edy Pratowo beserta jajaran terkait.

Sebagaimana tertuang dalam Surat Keputusan KPU Kabupaten Barito Utara Nomor 20 Tahun 2025, PSU dijadwalkan berlangsung pada 6 Agustus 2025. Tahapan masa kampanye telah dimulai dan akan berlangsung hingga mendekati hari pemungutan suara. (KN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *