Perkuat Peran Koperasi dalam Ketahanan Pangan, Gubernur Kalteng Buka Seminar Nasional Harkopnas ke-78

LOKAL PEMERINTAHAN

Pradanamedia/ Palangka Raya – Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, secara resmi membuka Seminar Nasional dalam rangka memperingati Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah. Acara ini berlangsung pada Jumat, (11/07/2025), di Aula Jayang Tingang, Kompleks Kantor Gubernur Kalteng, Kota Palangka Raya.

Dalam sambutannya, Gubernur menekankan bahwa koperasi memegang peran krusial dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, khususnya melalui Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih yang menjadi salah satu pilar dalam visi pembangunan nasional sebagaimana tercantum dalam Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden.

“Kita ingin menciptakan sinergi yang kokoh antara pemerintah, pelaku koperasi, dan masyarakat dalam membangun koperasi yang tangguh, mandiri, dan mampu menjawab kebutuhan pangan secara berkelanjutan,” ujar Agustiar Sabran.

Lebih lanjut, Gubernur menyatakan bahwa penguatan koperasi selaras dengan Delapan Program Prioritas Huma Betang Sejahtera, yang menjadi fondasi pembangunan berbasis kearifan lokal, peningkatan kesejahteraan masyarakat, serta penguatan ekonomi rakyat.

“Koperasi tidak bisa berjalan sendiri. Butuh dukungan dari berbagai pihak—baik pemerintah pusat, daerah, lembaga keuangan, OJK, hingga perangkat desa dan kelurahan—agar koperasi tumbuh sehat dan memberi manfaat luas,” tambahnya.

Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalteng, Leonard S. Ampung, menambahkan bahwa seminar ini menjadi bagian penting dalam rangkaian peringatan Harkopnas ke-78 tingkat provinsi. Ia menyebut kegiatan ini sebagai forum strategis untuk bertukar gagasan dan wawasan antar pemangku kepentingan koperasi, khususnya dalam menghadapi tantangan era digital dan mendorong ketahanan ekonomi nasional.

“Melalui seminar ini, kita ingin meningkatkan pemahaman pelaku koperasi, generasi muda, dan masyarakat umum tentang pentingnya koperasi dalam pembangunan ekonomi, inklusi keuangan, ketahanan pangan, dan pemberdayaan UMKM,” ujar Leonard.

Ia juga melaporkan bahwa peringatan Harkopnas ke-78 di Kalteng berlangsung selama dua hari, yakni 11–12 Juli 2025, yang mencakup tiga kegiatan utama: Jalan Sehat, Seminar Nasional, dan Upacara Peringatan Harkopnas.

Seminar ini diharapkan dapat menjadi momentum memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam membangun ekosistem koperasi yang inovatif, berkelanjutan, dan adaptif terhadap tantangan zaman. (AK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *