PRADANAMEDIA/ KAIRO, MESIR – Ketua Organisasi Masyarakat (ORMAS) Dewan Pengurus Pusat Pasukan Lawung Bahandang (PLB) Suliso mengimbau masyarakat Barito Utara untuk senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban menjelang proses Pemilihan Suara Ulang (PSU) di dua Tempat Pemungutan Suara (TPS), yakni TPS 01 di Kecamatan Teweh Baru dan TPS 04 di Kecamatan Teweh Tengah.

Dalam kesempatan saat menjalankan program Wisata Rohani bersama rombongan Dewan Adat Dayak Kalimantan Tengah, ia mengingatkan pentingnya menjaga kondusivitas dan sikap saling menghormati dalam menjalankan berbagai kegiatan, baik di sektor pemerintahan, swasta, maupun aktivitas sosial yang berdampak positif bagi masyarakat serta ber-medsos yang bijak.
Lebih lanjut, ia menekankan agar Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (BAWASLU) Barito Utara menjalankan tugas mereka secara profesional dan independen. Dengan demikian, PSU dapat berlangsung dengan transparan, adil, dan sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku, sehingga menghasilkan proses demokrasi yang berkualitas.
Ia juga menegaskan bahwa siapa pun yang terpilih dalam PSU nanti harus dihormati, sementara pihak yang belum berhasil harus tetap bersikap legowo. Menurutnya, sikap kedewasaan dalam berdemokrasi sangat diperlukan demi menjaga stabilitas dan keamanan daerah. Ia berharap agar hasil PSU dapat menjadi landasan bagi pemimpin terpilih untuk menjalankan amanah rakyat dengan penuh tanggung jawab serta berkomitmen membangun Barito Utara yang maju dan sejahtera di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah. (RH)
