Pradanamedia / Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa Polri bukanlah institusi yang menolak kritik. Menurutnya, setiap masukan dari masyarakat akan dijadikan sebagai bahan evaluasi demi mewujudkan kepolisian yang sesuai harapan dan dicintai rakyat.
Pernyataan tersebut disampaikan saat Sigit memberikan sambutan sekaligus menyerahkan penghargaan dalam ajang Kompolnas Award 2025 yang digelar di Hotel Merlyn Park, Jakarta Pusat, pada Kamis (16/10/2025).
“Acara ini merupakan bukti bahwa Polri adalah institusi yang terbuka dan menerima kritik sebagai bagian dari proses evaluasi,” ujar Sigit.
Ia juga memberikan arahan kepada para pemenang dan nominator penghargaan agar menjadikan pencapaian tersebut sebagai motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Bagi yang belum meraih penghargaan, saya minta segera melakukan evaluasi diri, menunjukkan komitmen untuk memperbaiki pelayanan, serta menjaga integritas dalam setiap tugas. Tujuannya adalah menciptakan pelayanan publik yang benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tambahnya.
Lebih lanjut, Sigit memastikan bahwa kerja sama antara Polri dan Kompolnas akan terus diperkuat. Ia berharap kemitraan tersebut dapat mendorong terwujudnya Polri yang humanis, menghormati hak asasi manusia, serta semakin dekat dan dicintai oleh masyarakat.
“Kemitraan dengan Kompolnas akan terus diperkuat demi mewujudkan Polri yang lebih baik dan semakin dipercaya publik,” tutupnya. (AK)


 
	 
						 
						