
Bandung – Kapten Persib Bandung, Marc Klok, melalui yayasannya, The Marc Klok Foundation, berencana membuka lapangan sepak bola gratis yang dapat digunakan oleh masyarakat Papua. Keinginan ini ia sampaikan pada Rabu (14/1) dan mendapat sambutan hangat dari berbagai pihak.
Melalui akun Instagram @path.persib, Klok mengajak dua rekan setimnya, Victor Igbonefo dan Ricky Kambuaya, yang memiliki pengalaman bermain di Papua, untuk turut mewujudkan proyek tersebut.
“Mau berjanji ke Papua bahwa satu hari dalam waktu dekat kita akan membuka lapangan sepak bola yang bebas digunakan. Dengan The Marc Klok Foundation. Papua, ayo saudara-saudara?! Victor Igbonefo dan Ricky Kambuaya,” tulis Klok.
Unggahan ini mendapat respons positif dari netizen. Banyak yang memuji dedikasi Klok untuk sepak bola Indonesia, khususnya dalam mengembangkan potensi pemain muda di Papua.
“Marc Klok tahu potensi pemain Papua itu banyak dan melimpah jika disediakan infrastruktur yang memadai,” tulis akun @mhmdihsn13.
“Padahal seorang atlet sepak bola, tapi programnya udah kayak Ketua PSSI aja, RESPECT CAPT,” tambah akun @bandung_is.blue.
Klok, yang lahir di Belanda, memang dikenal memiliki kepedulian besar terhadap anak-anak Indonesia melalui yayasannya. Dalam unggahan di akun Instagram resmi The Marc Klok Foundation, ia menceritakan bahwa inspirasinya mendirikan yayasan berasal dari pengalaman masa kecilnya.
Saat kecil, Klok bermain di lapangan sederhana di Amsterdam Utara. Tidak puas dengan kondisi lapangan, ia memberanikan diri menulis surat kepada dewan lokal untuk memperbaikinya. Permintaan itu dikabulkan, dan lapangan tersebut diberi nama “Marc Klok Square.” Pengalaman ini mendorongnya untuk bermimpi besar dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar.
Sebagai warga negara Indonesia, Klok berkomitmen untuk membantu anak-anak Indonesia, termasuk di Papua, agar memiliki kesempatan bermimpi dan mewujudkan cita-cita mereka. Program pembangunan lapangan sepak bola di Papua ini menjadi salah satu bentuk dedikasi Klok untuk mengembangkan talenta sepak bola di tanah air. (KN)
