
Palangka Raya – Pada hari Senin, 14 Oktober 2024, pukul 13.00 WIB, Ormas Garda Antang Patahu menggelar acara silahturahmi di Rumah Kebangsaan, Jl. Sutanegara No. 445 Palangkaraya. Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung pelaksanaan Pilkada Damai di Provinsi Kalteng 2024, dengan harapan menciptakan suasana yang kondusif menjelang pemilihan.
Dalam pertemuan tersebut, Ormas Garda Antang Patahu menegaskan komitmen mereka untuk memastikan bahwa Pilkada 2024 berjalan dengan aman dan damai. Mereka menolak segala bentuk berita hoax, ujaran kebencian, serta isu SARA dan politik identitas yang bersifat eksklusif. “Pilihan boleh berbeda, tetapi persatuan masyarakat dengan prinsip Huma Betang harus tetap kita jaga. NKRI Harga Mati,” tegas Andreas, Ketua DPP Ormas, dalam acara tersebut.
Selama diskusi, anggota Garda Antang Patahu juga menyoroti meningkatnya peristiwa kebakaran rumah kosong yang diduga direncanakan untuk memecah belah persatuan di Kalteng. Mereka menyampaikan keprihatinan bahwa tindakan-tindakan tersebut bisa memicu ketegangan di tengah masyarakat yang sudah beragam. “Kita tidak boleh terprovokasi. Justru, kita harus lebih solid dan menjaga hubungan baik di antara semua elemen masyarakat,” imbuh salah satu anggota.
Sebagai langkah nyata, mereka bertekad untuk menjaga persatuan di Bumi Tambun Bungai dengan berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama Pilkada 2024. Kegiatan seperti patroli lingkungan dan dialog terbuka dengan masyarakat akan dilakukan untuk memastikan situasi tetap aman.
Dengan semangat kebersamaan, Ormas Garda Antang Patahu berkomitmen untuk menjaga kedamaian dan persatuan di tengah masyarakat. Mereka berharap bahwa melalui kolaborasi yang kuat, Kalteng dapat menunjukkan kepada seluruh Indonesia bahwa Pilkada bisa berjalan dengan damai, tanpa adanya konflik atau perpecahan. “Kita semua bertanggung jawab untuk menjaga Kalteng yang kita cintai,” tutup Andreas. (KN)
